SMJTimes.com – Setiap orang memiliki bahasa cinta (love language) masing-masing. Love language sendiri merupakan cara untuk menerima dan mengekspresikan cinta dalam suatu hubungan. Adapun bahasa ini dikategorikan menjadi beberapa bentuk yang memiliki ciri-ciri khusus.
Gary Chapman menjelaskan bagaimana bahasa cinta sering kali digunakan untuk menunjukkan kepedulian Anda kepada pasangan dan cara menyentuh hatinya. Dalam bukunya ‘The 5 Love Languages’ yang terbit pada tahun 1992, Chapman menemukan 5 bentuk bahasa cinta dengan memperhatikan pola pasangan yang datang untuk konseling padanya.
Apa saja 5 kategori tersebut? Simak penjelasan berikut ini!
Word of Affirmation
Bahasa cinta pertama adalah word of affirmation atau kata-kata afirmasi. Hal ini tentang pengungkapan kasih sayang melalui kata-kata yang diucapkan, pujian, atau penghargaan. Jika ini adalah bahasa cinta utama seseorang, mereka menyukai kata-kata dan dorongan positif, kutipan yang membangkitkan semangat, pesan cinta, pujian, dan ungkapan yang menyentuh hati.
Quality Time
Seseorang dengan bahasa cinta ini menghargai kehadiran pasangan sepenuhnya saat mereka bersama. Mereka akan merasa paling disayang jika Anda memberi mereka perhatian penuh dan menghabiskan waktu bersama dengan cara bermakna dan interaktif.
Contoh perilaku yang menggambarkan bahasa cinta ini seperti meletakkan ponsel saat bicara, melakukan kontak mata, berinteraksi dengan serius, dan mendengarkan secara aktif. Selain itu, orang dengan bahasa cinta ini lebih mengutamakan kualitas daripada kuantitas.
Physical touch
Physical touch merupakan bahasa cinta dimiliki seseorang yang sangat menyukai sentuhan sisik untuk merasakan cinta. Mereka merasa dicintai ketika pasangannya memegang tangan saat berjalan-jalan, berpelukan saat melewati hari yang berat, atau memijatnya di penghujung hari.
Act of Service
Bahasa cinta ini merujuk pada hal-hal baik yang Anda lakukan untuk pasangan, sehingga membuat mereka merasa diperhatikan dan dihargai. Ini seperti saat Anda membantu mengerjakan pekerjaan rumah, membukakan pintu mobil, menyiapkan kopi saat bekerja, dan lainnya.
Jika pasangan Anda memiliki jenis bahasa cinta ini, dia akan memperhatikan dan menghargai hal-hal kecil yang Anda lakukan untuknya. Mereka cenderung melakukan tindakan pelayanan dan kebaikan kepada orang lain juga.
Receiving gifts
Bagi seseorang yang memiliki bahasa cinta ini, hadiah melambangkan cinta, perhatian, dan kasih sayang. Mereka tidak hanya menghargai hadiah itu sendiri, tetapi juga waktu dan upaya yang dikerahkan.
Orang yang senang menerima hadiah sebagai bagian dari bahasa cinta tidak selalu mengharapkan hadiah yang mahal, tapi yang terpenting adalah usaha dan perhatian pemberian hadiah tersebut. (*)
Komentar