Agensi Konfirmasi Winter aespa Menjalani Operasi Paru-paru

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Agensi grup idola populer dari Korea Selatan aespa, SM Entertainment mengonfirmasi bahwa artisnya Winter telah menjalani operasi paru-paru dan kini sedang dalam pemulihan.

Menurut pernyataan resmi, penyanyi yang memiliki posisi main vocal dalam grup aespa tersebut harus melakukan operasi pneumotoraks untuk memulihkan kondisi paru-parunya yang kolaps. Agensi juga mengatakan bahwa kondisi ini rentan kambuh, sehingga tindakan operasi harus segera dilakukan.

“Winter baru-baru ini menjalani operasi pneumotoraks dan saat ini sedang dalam masa pemulihan,” kata perwakilan dari SM Entertainment.

“Karena [pneumotoraks] adalah kondisi yang rentan kambuh, (operasi) dilakukan sebagai tindakan pencegahan sesuai dengan pendapat dokternya, dan keputusan diambil setelah banyak diskusi,” imbuhnya lagi.

Lebih lanjut, perusahaan akan menjadwalkan aktivitas grup dengan mepertimbangkan kondisi Winter aespa. Pihaknya menegaskan bahwa kesehatan artis menjadi prioritas utama perusahaan.

“Mengenai jadwalnya di masa depan, kami akan mempertimbangkan status pemulihan Winter sebagai prioritas utama kami di masa mendatang,” terang agensi.

Sebagai informasi, aespa telah berencana kembali menyapa para penggemarnya dengan melakukan comeback musik pada bulan Mei 2024 mendatang. Selain itu, agensi juga menjadwalkan tur dunia yang kemungkinan akan dimulai pada akhir Juni 2024.

Komentar