Taeyong NCT Konfirmasi Siap Wamil April 2024

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Penyanyi sekaligus anggota grup NCT, Taeyong umumkan tanggal keberangkatan wajib militer. Hal ini turut dikonfirmasi oleh agensi Taeyong, SM Entertainment lewat surat pernyataan resmi pada Senin, (18/3/2024).

Menurut surat keterangan resmi tersebut, Taeyong akan mendaftar wajib militer sebagai tentara aktif di Angkatan Laut. Penyanyi lagu ‘Tap’ tersebut akan berangkat memenuhi panggilan kewajibannya tersebut pada 15 April 2024 mendatang.

“Taeyong NCT akan mendaftar wajib militer di Angkatan Laut sebagai tentara aktif pada 15 April,” ungkap SM Entertainment dalam pernyataan resmi, dikutip dari Soompi.

Keberangkatan akan dilaksanakan secara pribadi. Sehingga, perusahaan mengimbau para fans untuk tidak berkumpul di pusat pelatihan saat jadwal yang diumumkan untuk mencegah kemacetan di lokasi.

“Tidak akan ada acara resmi yang diadakan pada hari dia memasuki pusat pelatihan rekrutmen, dan kami meminta pengertian Anda karena pendaftarannya akan diadakan secara pribadi untuk mencegah insiden keselamatan akibat kemacetan di lokasi,” imbuh mereka.

Dengan ini, Taeyong akan menjadi anggota NCT pertama yang menjalani wajib militer. Lee Taeyong dikenal sebagai penyanyi sekaligus leader di grup NCT. Ia juga merupakan rapper utama, penulis lagu, penari utama, koreografer, visual, produser, hingga composer di dalam dunia hiburan Korea Selatan. Baru-baru ini, Taeyong melakukan comeback solonya dengan album ‘Tap’ pada 26 februari 2024. (*)

Komentar