Ali Syakieb Tak Paksa Anak Ambil Semua Tawaran Pekerjaan

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Ali Syakieb akui tidak paksa anak bekerja keras di dunia hiburan. Pasalnya, putri semata wayangnya dengan Margin Wieheerm yang bernama Guzelim Aracelli sudah mendapatkan banyak tawaran untuk menjadi model brand dan pekerjaan di dunia hiburan lainnya.

Menurutnya, dia dan sang istri telah memilah-milah pekerjaan yang cocok, salah satunya dengan mempertimbangkan kondisi sang anak yang masih kecil. Pihaknya juga melihat proses briefing lebih dahulu untuk menentukan apakah pekerjaan tersebut baik untuk sang anak.

“Memang sudah ada beberapa tawaran untuk itu, tapi kita filter juga kan jangan yang ribet-ribet gitu, cuma ya anak kecil jangan dipaksakan untuk bekerja ya,” kata Ali Syakieb, dikutip DetikHot.

“Kita lihat brief-nya juga dulu, semisalkan ribet ya mending kita jangan ambil, kasihan juga anaknya,” sambungnya.

Lebih lanjut, Ali Syakieb juga bercerita bahwa istrinya memang kerap mendandani sang putri dengan berbagai konsep unik yang menarik. Hal itu sempat menjadi perhatian netizen yang menganggap Guzel mirip boneka hidup.

Meski demikian, sebagai orang tua dirinya juga sering kali khawatir jika sang anak sering diekspos.

“Margin itu suka ada saja konsepnya, dia suka mix and match gitu apa aja dipakein dan pantes gitu,” tutur Ali Syakieb.

“Gue takut sama penyakit ain, katanya kalau kita banyak post itu harus ada MasyaAllah Tabarakallah untuk menangkalnya. Selama kita nggak jahat sama orang, Bismillah nggak akan kejadian apa-apa,” pungkasnya. (*)

Komentar