SMJTimes.com – Grup idola Korea Selatan, NCT Dream perbarui layout media sosial menandakan persiapan comeback yang semakin dekat. Pada tanggal 5 Maret 2024 pukul 00.00 KST, NCT Dream merilis teaser comeback baru untuk mini album baru mereka, ‘DREAM ()SCAPE’.
Lewat unggahan tersebut, grup beranggotakan 7 orang itu turut menginformasikan rincial jadwal teaser photo dan konten menjelang comeback mereka. Berdasarkan jadwal tersebut, NCT Dream akan mulai merilis konten baru mulai 8 Maret dan akan dilanjutkan dengan berbagai teaser hingga perilisan album mereka pada 25 Maret pukul 06.00 PM KST atau 16.00 WIB.
Jadwal comeback NCT Dream sebenarnya telah diberitakan sebelumnya oleh media korea Star Today beberapa waktu yang lalu. Menurut berita tersebut, grup beranggotakan Mark, Renjun, Jeno, Haechan, Jaemin, Chenle dan Jisung tersebut diperkirakan akan merilis mini album. Sementara itu, mereka juga akan melakukan kegiatan promosi selama kurang lebih dua minggu setelah album rilis.
Berbeda dengan proyek sebelumnya, ‘DREAM ()SCAPE menandai kembalinya NCT Dream setelah delapan bulan sejak perilisan full album ketiga mereka yang bertajuk ISTJ pada bulan Juli tahun lalu.
ISTJ sendiri menampilkan musikalitas grup yang beragam dengan sepuluh lagu berbeda. Setelah dirilis, ‘ISTJ’ mencapai rekor penjualan minggu pertama sebanyak 3,65 juta kopi. Dengan jumlah tersebut, NCT Dream mencapai rekor baru untuk penjualan album minggu pertama terbanyak di kalangan artis SM Entertainment.
Selain itu, NCT Dream juga telah memenangkan penghargaan tertinggi di berbagai upacara penghargaan musik tahun lalu, termasuk ‘Record of the Year’ di Melon Music Awards, ‘Album Division Bonsang’ di Golden Disc Awards, ‘Daesang’ di Seoul Music Awards , ‘Artist of the Year’ dan ‘Digital Album of the Year’ di Circle Chart Music Awards, dan ‘Best Artis’ di Hanteo Music Awards. (*)
Komentar