SMJTimes.com – Aktris Lee Ji-Ah lakukan comeback akting dengan proyek terbarunya di drama Queen of Divorce di tahun 2024 ini. Dalam drama tersebut ia akan berperan sebagai seorang wanita yang bekerja sebagai pemecah masalah perceraian selepas berpisah dengan suaminya.
Sebelumnya, Lee Ji-Ah sendiri terkenal dengan peran ikoniknya sebagai Shim Su-Ryeon di drama The Penthouse : War of Life yang tayang tahun 2020 hingga 2021. Berkat perannya tersebut, nama Lee Ji-Ah semakin melambung dan dikenal lebih banyak pecinta drama Korea.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut adalah beberapa proyek drama yang dibintangi oleh Lee Ji-Ah.
Queen of Divorce (2024)
Di drama terbarunya ini, Lee Ji-Ah berperan sebagai pemeran utama, Kim Sa-Ra. Kim Sa-Ra merupakan menantu perempuan dari firma hukum terbesar di Korea Selatan. Namun, dia dikhianati oleh suaminya.
Setelah bercerai, ia mulai bekerja sebagai pemecah masalah perceraian dan menjadi pemimpin di perusahaan, Solution. Dia bekerja untuk menjatuhkan hukuman bagi pasangan yang berbuat tidak adil dan memberikan bantuan bagi mereka yang berada dalam situasi perceraian yang sulit.
Pandora: Beneath the Paradise (2023)
Di drama Pandora, Lee Ji-Ah memerankan karakter Hong Tae-Ra, seorang ibu dan istri dari keluarga terhormat. Namun, ia tidak bisa mengingat masa lalunya.
Suatu hari, Tae-Ra mengingat masa lalunya yang mengerikan. Kehidupannya yang sempurna tersebut hancur, dan mendapati dirinya berada dalam situasi yang tidak terkendali. Akhirnya, Hong Tae-Ra berjuang untuk membalas dendam pada mereka yang bertanggung jawab atas masa lalunya yang kelam.
The Penthouse: War of Life (2020-2021)
Lee Ji-Ah berperan sebagai Shim Su-Ryeon, seorang istri dari pemilik perusahaan kontraktor, Jo Dan-Tae. Mereka tinggal di tingkat paling atas Hera Palace, apartemen elit di Korea Selatan, yang berjuluk The Penthouse.
Setelah mengetahui suatu fakta tentang anak kandungnya, ia melihat peristiwa mengerikan dimana anaknya terlibat kecelakaan dan jatuh dari lantai atas dan meninggal di Hera Palace. Demi membalas dendam kematian sang anak dan menjebloskan pelakunya ke penjara, ia melawan semua orang yang ada di Hera Palace, termasuk suaminya Joo Dan-Tae.
The Ghost Detective (2018)
Lee Ji Ah berperan sebagai Sun Woo-Hye di drama The Ghost Detective, yakni seorang wanita misterius yang identik dengan gaun berwarna merah. Sun Woo-Hye tersebut kerap muncul di beberapa TKP dimana detektif Lee Da-Il (Choi Daniel) bekerja.
The Ghost Detective sendiri bercerita tentang Lee Da-Il yang merupakan detektif swasta, sekaligus mantan militer. Ia dan partnernya, Jang Yeo-Wool bekerja sama untuk memecahkan misteri dengan melibatkan hantu. (*)
Komentar