Tips Cegah Pencurian saat Berpergian

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Salah satu hal yang perlu diperhatikan saat berpergiaan adalah keamanan diri dan barang-barang bawaan Anda. Kemungkinan terburuk saat melakukan perjalanan adalah Anda mungkin mengalami pencurian di tempat umum atau kendaraan umum.

Berikut kami bagikan tips untuk mencegah pencurian saat berpergian. Simak penjelasannya berikut ini!

Tips cegah pencurian saat berpergian

Sebelum berpergian, cek semua barang-barang Anda. Pertimbangkan untuk meninggalkan barang mahal di rumah saja. Kemudian, simpan barang dengan aman dalam tas. Jika Anda menyewa hotel, simpan barang berharga di penyimpanan yang aman, kemudian kunci ruangan. Pertimbangkan untuk menyewa hotel yang memiliki fitur kartu kunci, dibanding kunci biasa.

Selain itu, teliti lebih dulu tujuan Anda. Apakah tempat tersebut banyak pencurian atau penjambretan. Lebih baik hidari lingkungan yang tidak aman atau cari tahu lebih dulu pos keamanan untuk melaporkan apabila terjadi tindakan kejahatan tersebut.

Saat berada di kendaraan umum, selalu bawa barang Anda dan jangan pernah alihkan perhatian. Jika Anda berdiri di bus, putar tas di depan Anda. Jika duduk, taruh tas di pangkuan Anda. Jangan pamerkan barang berharga dan uang di tempat-tempat ramai. Simpan uang di tempat aman atau gunakan cashless.

Sementara itu, beberapa barang berpotensi dicuri, seperti gadget (ponsel, tablet, laptop), perhiasan, uang, bahkan barang-barang belanjaan. (*)

Komentar