SMJTimes.com – Jadi drama populer yang paling ditunggu-tunggu penggemarnya, Sweet Home 2 jadi salah satu serial paling banyak ditonton di Netflix akhir-akhir ini. Musim keduanya melanjurkan kisah Cha Hyun-Su yang diperankan oleh Song Kang dalam melawan monster-monster mengerikan yang semakin brutal.
Tak hanya Songkang, Go Min-Si, Lee Si-Young dan Lee Jin-Uk juga turut meramaikan lanjutan serial bergenre horor apikaliptik ini.
Meski baru dirilis pada tanggal 1 Desember 2023 yang lalu, sutradara Sweet Home 2 membocorkan informasi terkait Sweet Home 3 yang bakal tayang tak lama setelah ini. Banyak yang menduga bahwa musim ketiganya akan tayang 2024, tidak selama antara season 1 dan season 2-nya yang membutuhkan waktu hampi 3 tahun.
Selain itu, Lee Eung-Bok yang merupakan sutradara mengatakan bahwa season 3 telah diproduksi bersamaan dengan season 2-nya.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut bocoran-bocoran dari Sweet Home Season 3 dari pemeran maupun sutaradara.
Kapan ‘Sweet Home 3’ tayang?
Menjelang akhir cerita, terdapat penutup yang sekaligus mengungkapkan bahwa musim 3 akan tayang perdana pada musim panas 2024. Jarak penayangan yang dinilai lebih cepat ini dikarenakan musim 2 dan 3 difilmkan secara berurutan selama lebih dari setahun, dengan produksi akan berakhir pada Maret 2023.
“Untuk (Sweet Home) season 3, kamu tidak perlu menunggu tiga tahun lagi (setelah season 2). Musim terbaru akan dirilis cukup cepat,” ungkap Lee Eung-bok, si sutradara, dilansir dari Allkpop.
Siapa saja karakter yang bakal muncul?
Semua pemeran yang masih hidup di musim 2 akan kembali untuk musim terakhir Sweet Home, termasuk Song Kang (Cha Hyun-su), Go Min-si (Lee Eun-yu), Jinyoung (Park Chan-young), Yoo Oh- seong (Tak In-hwan), Oh Jung-se (Dr. Lim), Kim Moo-yeol (Kim Young-hu), Kim Si-a (Ah-yi), dan Lee Jin-uk (Pyeon Sang-wook/ Jung Ui-Myeong).
Meskipun karakter mereka sama-sama menemui ajal di musim 2, Seo Yi-kyung (Lee Si-young) dan Park Gyu-young (Yoon Ji-su) juga berpotensi muncul lagi melalui kilas balik, dikutip dari Marie Claire.
Love-line Jinyoung dan Go Min-Si
Jinyoung ikut bicara tentang potensi loveline-nya dengan Go Min Si. Kemungkinan di season selanjutnya akan diperlihatkan lebih banyak momen antara Park Chan-Young yang dipernakan oleh Jinyoung dan Lee Eun-Yu yang diperankan oleh Go Min-Si.
“(Di season 3), Chan Young akan menjalankan apa pun yang selama ini sudah ia kerjakan. Salah satunya tentang Eun Yu. Season 3 akan menunjukkan Park Chan Young yang rela melakukan apa pun demi Eun Yu. Bagi penonton yang suka kisah Chan Young dan Eun Yu, silakan tonton,” katanya, dilansir Xports News
Benarkah karakter Lee Do-Hyun bakal muncul?
Kejutan terbesar, terdapat adegan terakhir dari akhir musim keduanya yang mengungkapkan bahwa Lee Eun-hyuk yang diperankan Lee Do-hyun selamat dari keruntuhan apartemen Green Home. Ini menunjukkan kemungkinan ia akan muncul kembali di musim 3. (*)
Komentar