Song Kang Kembali Lawan Monster Mengerikan di Sweet Home 2, Berikut Sinopsisnya

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Tayang hari ini (1/12/2023), Sweet Home 2 akan lanjutkan kisah Cha Hyun-Su dalam melawan monster mengerikan. Serial Netflix ini merupakan sekuel dari seri pertamanya yang tayang di tahun 2020 dan sukses. Sutradara Lee Eung-Bok dan Park So-Hyun terlibat dalam penggarapan proyek ini.

Drama ini berdasarkan kisah dari webcomic karangan Kim Kan-Bi & Hwang Young-Chan yang terbit tahun 2027 di Naver. Masih bertemakan survival, Cha Hyun-Su dengan para penyintas dari berbagai penjuru berkelahi melawan makhluk mengerikan di stadion bisbol.

Sinopsis drama Sweet Home 2

Sweet Home 1 mengisahkan penghuni apartemen Green Home yang melawan monster, dan berhasil keluar dari bangunan tersebut. Di akhir kisah, Cha Hyun-Su, salah satu penghuni telah ditangkap oleh pasukan militer untuk objek penelitian/eksperimen.

Sementara itu, pada season keduanya, Cha Hyun-Su dan para penghuni lainnya kembali berusaha untuk bertahan hidup. Usai penangkapan Hyun-Su oleh pasukan militer tersebut, tampak adegan dimana ia dan Sang-Wook muncul dari sebuah lobi gedung, menandakan ia berhasil keluar dari penahanannya.

Sementara itu, Sang Wook yang sebelumnya memiliki luka bakar juga terlihat telah sembuh.

Lanjutan drama ini akan memperlihatkan cerita yang berbeda dengan penambahan karakter baru. Namun, kekacauan semakin parah saat saat pasukan militer dan para monster saling bertarung di stadion bisbol. Hidup para penyintas dari berbagai penjuru menjadi terancam oleh kehadiran monster dan juga ambisi mengerikan dari orang-orang di antara mereka.

Pemeran drama Sweet Home 2

Pemeran utama Sweet Home 2 masih dimainkan oleh Song Kang sebagai Cha Hyun-Su. Song Kang sendiri merupakan aktor muda kelahiran 23 April 1994 yang aktif di dunia seni peran. Sebelumnya, ia juga pernah terlibat dalam berbagai proyek hits, seperti Nevertheless, Forcasting Love and Weather, Love Alarm dan yang terbaru adalah My Demon.

Selain Song Kang, ada pula Lee Jin Wook sebagai Pyeon Sang Wook, Lee Si Young sebagai Seo Yi Kyung, Park Gyu Young sebagai Yoon Ji Su, Go Min Si sebagai Lee Eun Yoo, Yoo Oh Sung sebagai Tak In Hwan, Oh Jung Se sebagai Dokter Lim, Kim Moo Yeol sebagai Kim Young Hoo, serta Jung Jin Young sebagai Park Chan Young. (*)

Komentar