Jadi Global Top Artist di Spotify, Berikut Lagu-lagu Populer Taylor Swift yang Banyak Didengar

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Taylor Swift dinobatkan menjadi ‘Spotify’s Top Global Artist 2023’ setelah layanan streaming tersebut merilis kampanye Spotify Wrapped 2023 kemarin (29/11/2023). Spotify Wrapped 2023 merupakan momen khusus untuk mengungkapkan artis, lagu, album, dan podcast yang paling banyak diputar tahun ini.

Taylor Swift sendiri menjadi penyanyi dengan lagu paling banyak diputar secara global pada tahun 2023, dikutip dari AP News. Ia mengumpulkan lebih dari 26,1 miliar kali streaming sejak 1 Januari.

Meski demikian, dari semua lagu yang pernah dirilis oleh Taylor Swift ada sejumlah lagu yang paling banyak diputar di platform streaming ini. Dilansir dari berbagai sumber, berikut daftarnya.

Blank Space

Blank Space merupakan single kedua yang diambil dari album 1989 yang rilis pada bulan Oktober tahun 2014 silam. Saat ini single tersebut menjadi lagu Taylor Swift yang paling populer di Spotify dengan jumlah streaming hingga 1,6 miliar kali.

Blank Space menjadi lagu yang mendapat tanggapan positif dari para kritikus. Karya ini juga menjadi momen peralihan genre musik Taylor Swift dari Country ke electropop.

Sementara itu, Blank Space sendiri merupakan lagu sindiran kepada media yang memberikan image sebagai gadis yang hidup galmor dan sering berganti pasangan.

Cruel Summer

Lagu Cruel Summer juga populer di Spotify. Lagu yang jadi bagian dari album Lover ini telah dirilis sejak Agustus tahun 2019 telah didengarkan sebanyak 1,4 miliar kali di Spotify.

Lewat lagunya ini, Taylor Swift bercerita tentang hubungan yang tidak sehat, akan tetapi tetap dipertahankan karena masih cinta.

Anti-Hero

Lagu Taylor Swift yang populer lainnya adalah Anti-Hero dari album barunya ‘Midnights’ tahun 2022 lalu. Di Spotify, lagu ini telah diperdengarkan sebanyak 1,2 miliar streaming. Lagu ini disebut berdasarkan pada pengalaman pribadi Taylor terkait dengan masalah kesehatan mental yang pernah dialaminya. Dalam liriknya, ia mengekspresikan perasaan sakitnya saat ditinggalkan oleh orang-orang terdekat.

Cardigan

Lagu Cardigan dirilis tahun 2020 dari album Folklore dan telah diputar sebanyak lebih dari 1 miliar kali di Spotify. Tak hanya banyak didengarkan di Spotify, lagu ini juga sempat viral di TikTok hingga dijadikan backsound sebuah trend.

Banyak fans memperkirakan bahwa lagu ini bercerita tentang kekasih Taylor Swift di masa lalu, yakni aktor asal Inggris Joe Alwyn.

Lover

Lagu ini merupakan bagian dari album yang sama dengan ‘Cruel Summer’. Lagu ini pertama kali dirilis pada bulan Agustus 2019 dan terus diputar hingga mencapai lebih dari 1 miliar lebih kali di Spotify.

Lagu ini mengisahkan tentang kisah romansanya dengan Joe Alwyn. Di dalamnya, ia bercerita tentang sebuah hubungan yang bahagia, di mana ia berharap bisa terus bersama dengan sang kekasih selamanya. (*)

Komentar