SMJTimes.com – Grand final MasterChef Indonesia Season 11 menghasilkan kemenangan Belinda dari Kiki. Berdasarkan postingan di Instagram resmi ajang tersebut, diketahui Belinda unggul dalam skor yang diberikan oleh juri yang dilakukan dalam tiga babak pengujian.
Namun, hasil tersebut menyebabkan pro-kontra di media sosial. Banyak yang merasa bahwa penilaian akhir tersebut kurang memuaskan. Apalagi, setelah Kiki memposting gambar yang menampilkan momen di dapur MCI Season 11. Gambar tersebut akhirnya menimbulkan dugaan bahwa pihak televisi sengaja memotong salah satu scene ketika Kiki MCI membantu Belinda memotong daging.
Pada unggahan tersebut, tampak Kiki dan Belinda yang berada di balik station, tengah mengerjakan misinya. Selanjutnya, ada salah satu momen dimana Kiki melihat Belinda yang kesulitan dalam memotong daging, sehingga peserta tersebut menghampiri lawannya tersebut dan membantu untuk memotongkan daging domba.
“ROCK N ROLL,” tulis Kiki sebagai caption, dikutip dari akun @kiki.mci11.
Banyak penonton bertanya-tanya mengapa pada momen tersebut, pihak tv mengeditnya dan tidak menayangkannya.
“Pas kiki bantu motongin kok di cut ya sama pihak tvnya,” komentar warganet.
“Dengan foto ini kita akhirnya tau kalo motong daging aja dia masih dibantuin. Mana dibantu nya sama lawan satu satunya lagi wkwkwkk hebat kamu Kiki masih mau bantu,” tulis komentar lainnya.
“Kok gaada di scene ya waktu bantuin Belinda,” timpal netizen lain.
Sebagai informasi, menurut postingan Instagram resmi MCI 11, diketahui Belinda unggul di round pertama dengan nilai 746, sementara Kiki 727. Kemudian, pada putaran berikutnya, Kiki mencoba mengimbangi dengan perolehan nilai 355, sementara Belinda 342.
Pada misi ketiga, sekaligus misi yang menjadi penentuan, Belinda kembali unggul dengan nilai 779, terpaut 4 skor dengan Kiki yang mendapat nilai 775. Alhasil, Belinda menang dengan skor 1867, sedangkan Kiki 1857. (*)
Komentar