SMJTimes.com – Dalam artikel sebelumnya, kita sudah mengetahui tanda-tanda seseorang yang memiliki kecerdasan emosional (EQ) yang lemah. EQ tinggi dipandang sangat penting untuk membangun hubungan baik dengan diri sendiri maupun orang lain. Ini juga berhubungan dengan bagaimana mereka bisa memahami perasaan diri sendiri dan orang lain, serta berempati terhadap sesama.
Kecerdasan emosional yang baik akan membantu Anda bekerja sama dengan orang lain. Kabar baiknya, tipe kecerdasan ini sebenarnya dapat dikembangkan seiring berjalannya waktu.
Meski sulit dideteksi, ada sejumlah tanda-tanda yang bisa menunjukkan bahwa seseorang memiliki kecerdasan emosional yang tinggi. Ini meliputi bagaimana orang tersebut mengendalikan emosi, berempati, serta cara berbicara. Dilansir dari Business Insider, berikut ciri-cirinya.
Berkomunikasi dengan tegas
Orang yang cerdas secara emosional akan memberi tahu orang lain dengan jelas apa yang mereka butuhkan, kata Dr. Kate Dow, PhD, LPCC, seorang psikolog.
Menurutnya, seseorang yang memiliki kecerdasan emosional dapat mengatasi konflik, kekhawatiran, kebutuhan dengan cara yang lebih tenang dan lugas. Hal-hal tersebut akan meningkatkan komunikasi dan hubungan dengan orang lain, baik profesional maupun pribadi. Hasilnya, mereka bisa lebih percaya diri.
Ini juga mengartikan bahwa mereka mengenali perasaan diri sendiri, mengathui apa yang dibutuhkan dan yang diinginkan.
Berempati
Ciri kedua adalah mereka cenderung berempati. Dr. Jennifer Weniger, PhD, seorang psikolog berlisensi mengatakan bahwa orang dengan EQ tinggi dapat membentuk hubungan yang mendalam dan bermakna dengan orang lain, bukan hanya hubungan yang dangkal.
Tak hanya duduk dan bercanda bersama mereka, orang tersebut akan mencoba mendengarkan dan mencoba memberikan pengertian terhadap orang lain.
Kreatif dalam pemecahan masalah
Orang yang cerdas secara emosional menggunakan cara-cara kreatif untuk memecahkan masalah. Menurut Psycology today, orang yang cerdas secara emosional juga sering kali kreatif.
Memiliki kesadaran diri
Kesadaran diri sangat penting dalam hal kecerdasan emosional. Hal ini sangat penting karena tidak hanya membuat Anda melihat diri sendiri dengan lebih baik, tetapi juga memungkinkan Anda memahami orang lain dan emosi mereka dengan lebih baik.
Sering mengajukan pertanyaan terbuka
Pertanyaan tertutup adalah pertanyaan yang dapat dijawab dengan satu kata. Namun, pertanyaan terbuka akan memberikan ruang bagi orang lain untuk menyampaikan maksudnya. Erin Parisi, LMHC, CAP, konselor kesehatan mental berlisensi mengatakan bahwa membuat orang lain terbuka pada Anda menunjukkan bahwa Anda memiliki tingkat kecerdasan emosional tinggi.
Mendengarkan apa yang sebenarnya dikatakan orang lain dan menerima semua maksud perkataan mereka adalah salah satu cara melatih kecerdasan emosional.
Terbuka tapi menetapkan batasan
Orang dengan EQ tinggi cenderung terbukan dan jujur terhadap perasaannya. Namun, mereka juga pandai memberikan batasan terkait apa yang boleh Anda ketahui dan orang lain ketahui tentang Anda. Anda tahu kapan mereka harus terbuka, dan bagaimana mengekspresikan perasaan Anda sendiri terhadap orang lain. Kemampuan ini membantu Anda mengelola konflik dan emosi.
Hubungan baik dengan orang lain
Orang dengan kecerdasan emosional baik mampu menjaga hubungan baik dengan orang-orang terdekat. Mereka bisa beremmpati, lugas, jujur, dan juga mengetahui batasan yang membuatnya disukai oleh orang lain. (*)
Komentar