Seleb

Imbas Kasus Narkoba, Sejumlah Film dan Drama Lee Sun-Gyun Ditunda Hingga Dibatalkan

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Buntut kasus narkoba, sejumlah proyek film yang dibintangi oleh aktor Korea Lee Sun-Gyun terpaksa ditunda. Menurut media, perilisan film-film tersebut sulit dilakukan untuk saat ini mengingat salah satu aktor yang terlibat terkena skandal penggunaan obat-obatan terlarang.

Beberapa film yang dibintangi oleh Lee Sun-Gyun diantaranya ada ‘Project: Silence’, yang mana seharusnya film ini dijadwalkan tayang awal tahun depan. Menurut informasi, ‘Project: Silence’ disebut telah menggelontorkan budget hampir 14,8 juta USD untuk produksi.

Menanggapi hal tersebut, Distributor CJENM berkomentar bahwa sampai saat ini belum ada tanggal pasti perilisan, jadi perusahaan memutuskan untuk menunggu hasil penyelidikan.

“Untungnya belum ada tanggal rilis pasti, jadi kami harus menunggu dan melihat bagaimana penyelidikannya,” ungkap pihak CJENM, dilansir dari Allkpop.

Beberapa proyek lainnya, seperti film ‘The Land of Happiness’ juga sedang dalam masa pasca produksi setelah menyelesaikan syuting pada Februari 2023 lalu.

Sementara itu, diketahui bahwa Lee Sun-Gyun  meminta untuk tidak melanjutkan perannya di drama ‘No Way Out’. Ia menganggap penyelesaian kasus membutuhkan waktu cukup lama, sementara proses produksi masih berada di tahap awal.

“Diperkirakan akan memakan waktu lama bagi Lee Sun-Gyun untuk membereskan situasinya setelah insiden tidak menyenangkan sejak minggu lalu, sehingga perusahaan produksi menerima permintaan aktor tersebut setelah berdiskusi dengan perusahaan manajemen,” ungkap tim produksi.

Atas keputusan tresebut, kemungkinan serial ‘No Way Out’ akan memiliki susunan aktor baru, dan tim produksi bergegas mencari aktor lain yang akan menggantikannya. (*)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Contouring, Teknik Makeup untuk Memberikan Dimensi pada Wajah

SMJTimes.com - Salah satu tahapan makeup yang bisa menyempurnakan riasan wajah adalah mengaplikasikan kontur (contour). Kontur merupakan teknik makeup yang…

28 menit ago

Berikut Pilihan Warna yang Cocok untuk Tan Skin, Bisa untuk Outfit Lebaran

SMJTimes.com - Jelang Hari Raya Idulfitri, banyak Muslimah sudah menyiapkan outfit Lebaran untuk bersilaturahmi ke kerabat maupun teman. Saat memilih…

1 jam ago

NewJeans Putuskan Hiatus Sementara Setelah Keluar Putusan Pengadilan

SMJTimes.com - Grup idola perempuan asal Korea Selatan, NewJeans (NJZ) mengumumkan jeda sementara dari aktivitas bermusik. Keputusan tersebut diambil setelah…

18 jam ago

Bioskop TransTV Hari Ini, Ada Rambo: The Last Blood dan Escape Plan 2: Hades

SMJTimes.com - Bioskop TransTV akan kembali menghadirkan film-film seru pada hari Senin (24/03/2025). Rambo: The Last Blood dan Escape Plan…

20 jam ago

6 Rekomendasi Cushion Minim Oksidasi

SMJTimes.com - Salah satu item makeup yang tidak boleh ketinggalan adalah complexion. Complexion merujuk pada tahapan riasan dasar untuk meratakan…

24 jam ago

Bakal Jadi Tren Warna Lebaran 2025, Berikut Tips Kombinasi Warna Burgundy!

SMJTimes.com - Warna burgundy disebut akan menjadi tren baju Lebaran 2025 nanti. Warna ini memiliki karakteristik merah tua berpadu dengan…

1 hari ago

This website uses cookies.