Soobin Ungkap Pernah Stres dan Ingin Menyerah Jadi Idol Saat Masih Trainee

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Soobin TXT sempat ingin menyerah menjadi idol. Hal ini diungkapkannya lewat wawancara dengan majalah Weverse saat ditanyai seputar perjuangannya sebelum debut.

Menurutnya, menjadi seorang idol bukan sesuatu yang mudah dicapai bagi trainee. Selain itu, ia mengatakan bahwa dirinya membutuhkan waktu yang lebih lama untuk berkembang dibanding dengan trainee lainnya.

Saat semua teman-temannya naik ke level atas, ia masih berada di level terbawah.

“Saya meningkat lebih lambat dibandingkan yang lain. Saat aku mulai menjadi trainee, sementara yang lain naik ke level atas, aku terjebak di level terbawah,” ujar Soobin TXT, dikutip dari Koreanboo.

Pelantun lagu ‘Sugar Rush Ride’ tersebut juga pernah mengalami tekanan karena merasa tidak cukup baik dalam penampilannya. Saat mulai merasa stres, Soobin bahkan berkata kepada staf BigHit bahwa dirinya ingin berhenti.

Para staf kemudian menunjukkan laporan bulanannya yang selalu meningkat, meski hanya sedikit. Mereka juga meyakinkan Soobin untuk tetap bertahan karena usaha tersebut akan membawanya pada hasil yang lebih baik dari waktu ke waktu.

“Perusahaan menunjukkan laporan bulanan saya. Skor saya meningkat secara konsisten, meskipun hanya sedikit, yaitu 0,1 poin. Mereka mengatakan kepada saya, ‘Ini akan menjadi lebih baik. Ini mungkin terasa lambat, tapi teruslah bekerja keras’,” ungkap Soobin.

Karena hal tersebut, Soobin akhirnya berubah pikiran dan menjadi lebih baik setiap evaluasi. Ia juga sangat bersyukur bisa mencapai ke level puncak dan debut menjadi member TXT. (*)

“Saya sangat bersyukur mereka mengatakan hal itu kepada saya. Saya tidak menyerah dan saya mencoba yang terbaik, dan pada saat saya menyelesaikan evaluasi bulanan, saya telah melonjak ke puncak,” katanya lagi. (*)

Komentar