Berikut Urutan Film Hercule Poirot Garapan Kenneth Branagh

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Film ketiga dari waralaba Hercule Poirot garapan Kenneth Branagh telah tayang di layar lebar sejak 13 September 2023 kemarin dengan judul A Haunting in Venice. Kali ini, sang sutradara masih mengambil cerita dari novel karangan Agatha Christie yang berjudul Hallowen’s Party.

Kisah-kisah dari sang ratu meteri tersebut memang menarik. Belum lagi novel-novel dan sejumlah serialnya berhasil menarik banyak penggemar meski sudah beberapa dekade sejak dipublikasikan pertama kali. Agatha Christie berhasil membuat salah satu tokoh detektif legendaris, yakni Hercule Poirot.

Bagi Anda yang tertarik menonton A Haunting in Venice, namun tidak mengikuti serialnya, Anda bisa menilik lebih dahulu dua film pertama yang telah dirilis.

Murder on the Orient Express (2017)

Film yang rilis pada tahun 2017 merupakan film pertama yang digarap oleh Kenneth Branagh untuk franchise Hercule Poirot. Murder on the Orient Express mengisahkan tentang pembunuhan berencana yang terjadi di atas kereta yang terjebak salju saat melakukan perjalanan dari Istanbul ke London. Film ini dibintangi oleh Branagh sendiri sebagai Hercule Poirot, dan sejumlah bintang ternama lainnya, seperti Johnny Depp, Penelope Cruz, Daisy Ridley, Willem Dafoe, Judi Dench, Michelle Pfeiffer, dan Josh Gad.

Death on the Nile (2022)

Death on the Nile tayang 5 tahun setelah film pertamanya. Film ini mengikuti petualangan Hercule Poirot yang melakukan perjalanan di atas kapal pesiar melewati sungai Nil atas undangan seorang bangsawan yang mengaku mendapat ancaman dari mantan kekasih suaminya. Diantara megahnya kapal dan keindahan sungai Nil, beberapa pembunuhan terjadi saat pelayaran.

A Haunting in Venice (2023)

Film terbaru ini memberikan kesan berbeda dengan dua film sebelumnya. A Haunting in Venice menambahkan kesan horor yang mencekam yang menarik untuk ditonton.

A Haunting in Venice mengisahkan tentang kembalinya Hercule Poirot ke penyelidikan setelah masa pensiunnya. Poirot diundang ke sebuah pesta pemanggilan arwah di Venesia, kemudian berusaha membuka misteri dari kekuatan supranatural dan pembunuhan. (*)

Komentar