SMJTimes.com – Bobby iKON umumkan tanggal perilisan album solo dan konser solo pertamanya. Menurut informasi, aktivitas tersebut akan dilakukan pada bulan Oktober 2023 mendatang.
Hal ini diungkap oleh agensi Bobby, yakni 143 Entertainment. Pihaknya mengumumkan bahwa konser solo akan digelar pada 15 oktober di Shinhan Play Square Live Hall, Seoul. Mereka juga mengungkap judul konser tersebut, yaitu ‘ROBERT’
“Bobby akan mengadakan konser solo pertamanya ‘ROBERT’ di Shinhan Play Square Live Hall, Seoul pada 15 Oktober,” ungkap agensi, dilansir dari Soompi.
Lebih lanjut, agensi juga mengonformasi bahwa artisnya tersebut sedang mempersiapkan perilisan album solo. Album tersebut akan meluncur 5 hari sebelum konser, yakni tanggal 10 Oktober 2023. Artinya, pada konsernya tersebut, Bobby akan turut membawakan lagu-lagu barunya tersebut.
Belum ada informasi mengenai detail album, namun ini akan menandai comeback solo Bobby setelah tujuh bulan sejak perilisan album single pertamanya ‘S.I.R’ pada bulan Maret kemarin. (*)
Komentar