BTOB dan Cube Entertainment Masih Diskusikan Perpanjangan Kontrak

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Kontrak BTOB dengan Cube Entertainment akan segera berakhir. Kini, mereka sedang dalam pembicaraan untuk pembaruan. Berdasarkan laporan JTBC News, kontrak eksklusif para anggota grup tersebut akan berakhir mulai bulan depan.

Menanggapi berita tersebut, perwakilan agensi BTOB membenarkan hal tersebut dan mengatakan bahwa pihaknya tengah mendiskusikan pembaruan kontrak dengan para anggota yang bersangkutan.

“Memang benar waktu pembaruan kontrak eksklusif BTOB telah tiba. Baik agensi maupun seluruh anggota mendiskusikan masalah ini dengan hati-hati ke arah yang positif,” ungkapnya, dilansir dari Soompi.

BTOB memulai debut di bawah Cube Entertainment pada tahun 2012. Kemudian, di tahun 2018, semua anggota BTOB memutuskan memperbarui kontrak eksklusif dengan agensi dan melanjutkan aktivitas sebagai grup.

Sepanjang karir mereka, BTOB telah merilis banyak lagu, termasuk ‘Missing You’, ‘Beautiful Pain’, ‘It’s Ok’ dan masih banyak lagi. BTOB juga melakukan comeback dengan mini album ke-12 bertajuk ‘WIND AND WISH’ di bulan Mei 2023. (*)

Komentar