Aktor Mark Margolis Tutup Usia di Usia 83 Tahun

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Mark Margolis, aktor Hollywodd meninggal dunia di usia 83 tahun. Sebelumnya, sang aktor sempat dilarikan ke rumah sakit New York City setelah merasakan sakit. Berita ini telah dikonfirmasi oleh pihak keluarga dalam sebuah pernyataan.

Setelah kabar tersebut tersebar, akun media sosial Breaking Bad, serial yang pernah dibintangi oleh Mark Margolis turut memberikan ungkapan duka.

“Kami bergabung dengan jutaan penggemar berduka atas meninggalnya Mark Margolis yang sangat berbakat, yang dengan matanya, lonceng dan sangat sedikit kata- mengubah Hector Salamanca menjadi salah satu dari karakter paling tak terlupakan dalam sejarah pertelevisian. Dia akan dirindukan,” tulisnya dilansir dari BBC News.

Mark Margolis adalah aktor yang sempat memainkan peran Hector Salamanca di serial Breaking Bad dan Better Call Saul. Ia memerankan tokoh kartel narkoba yang menggunakan kursi roda karena stroke.

Tak hanya Breaking Bad, Margolis juga muncul di film-film lain, seperti Scarface, dan Ace Ventura: Pet Detective, dan serial HBO Oz. (*)

Komentar