Tony Bennet Meninggal Dunia di Usia 96 Tahun

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Musisi Tony Bennet meninggal dunia di usia 96 tahun. Berita ini telah dikonfirmasi oleh media setempat, yang menyatakan bahwa sang musisi meninggal pada Jumat (21/7/2023) kemarin, di rumahnya yang berlokasi di New York City.

Belum ada keterangan terkait penyebab spesifiknya. Menurut informasi, Bennet sebelumnya telah didiagnosis penyakit Alzheimer pada tahun 2016 silam.

“Bennett meninggal di rumahnya di New York. Belum ada penyebab spesifik, tapi Bennett pernah didiagnosis penyakit Alzheimer pada 2016,” tulis Associated Press, publisis Sylvia Weiner.

Tonny Bennet sendiri merupakan musisi jazz dan pop Amerika Serikat. Karya terakhirnya dirilis pada tahun 2021 silam, berjudul ‘Love for Sale’. Ia membawakan album tersebut bersama penyanyi terkenal Lady Gaga. Album tersebut merupakan proyek bersama keduanya dengan Gaga setelag ‘Cheek to Cheek’ yang rilis tahun 2014.

Dilansir dari CNN Indonesia, selama berkarir, Bennet telah mendapat 4 penghargaan dari Guinness World Record. Penghargaan pertama diraih sebagai orang tertua yang mencapai peringkat satu di tangga album AS dengan album yang baru ‘Cheek to Cheek’.

Selain itu, ia juga mendapat penghargaan sebagai musisi dengan periode terlama yang bertengger di UK Top 20 Album, yakni selama 39 tahun. Bennert juga menjadi musisi tertua yang masuk ke tangga UK Top 20 Album dengan lagu ‘Duets: An American Classic’ saat berusia 80 tahun.

Ia juga menjadi musisi dengan rentang waktu terlama antara rekaman asli dan rekaman ulang dari single yang sama oleh artis yang sama. (*)

Komentar