Sapa Penggemar Indonesia, Kim Seon-Ho Ditantang Reka Ulang Adegan

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Bertempat di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, aktor Kim Seon-Ho sapa penggemar Indonesia melalui serangkaian acara fanmeeting pada Jumat (2/6) kemarin. Dalam acara temu penggemar tersebut, aktor kelahiran 1986 tersebut ditantang untuk reka ulang adegan ikonik pada drama-drama yang pernah dibintanginya.

Indra Herlambang, selaku pemandu acara tersebut mengatakan bahwa dalam reka ulang juga dilibatkan fans yang beruntung, dimana fans tersebut dapat beradu akting langsung dengan sang aktor favorit.

“Kita akan lihat adegan-adegan terbaik dari drama Seon-ho, nanti akan direka ulang oleh Seon-ho dan oleh fan yang tadi sudah terpilih,” ucap Indra Herlambang, dikutip dari CNN Indonesia (3/6).

Adegan pertama berasal dari drama Hometown ChaChaCha yang tayang pada 2021 yang lalu. Kim Seon-Ho yang memerankan tokoh Hong Su-Sik ditampilkan sedang mengetuk pintu Yoon Hye-Jin, yang pada drama aslinya diperankan oleh Shin Min-Ah. Pada fanmeeting tersebut, karakter Hye-Jin diperankan oleh seorang penggemar bernama Tria. Momen tersebut lantas mengundang kehebohan usai menyaksikan reka ulang tersebut.

Reka adegan pun dilanjutkan, menampilkan drama Catch the Ghost, drama Kim Seon-Ho lainnya yang tayang pada tahun 2019. Di drama tersebut, ia beradu akting dengan aktris Moon Geun-Young.

Di acara tersebut, Kim Seon-Ho sebagai Ko Ji-Seok mengawali adegan mengutarakan perasaan sambil membawa bunga untuk seorang penggemar bernama Ivanna yang memerankan sosok Yoo-Ryeong. Fan tersebut pun sangat beruntung karena pada akhirnya ia menerima bunga dari Seon-Ho.

Adegan terakhir mengacu pada drama Kim Seon-Ho yang sempat viral di Indonesia, yakni Start Up (2020). Seorang fan bernama Dahlia diminta memerankan tokoh Kim Dal-Mi (Bae Suzy), sementara Kim Seon-Ho sebagai tokoh Han Ji-Pyeong menampilkan adegan saat membangunkan Dal-Mi di mobil.

Fanmeeting yang bertajuk ‘2023 Kim Seon-Ho Asia Tour’ tersebut telah berlangsung sejak 2022 di Seoul, Korea Selatan, dan berlanjut di Manila, Bangkok, Hongkong dan Indonesia. (*)

Komentar