Lifestyle

Rekomendasi Minuman Hangat Tradisional yang Terbuat dari Jahe

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Jahe merupakan salah satu jenis rempah-rempah yang paling banyak dijadikan sebagai obat herbal untuk meringankan gejala penyakit, seperti batuk dan demam. Selain memberikan sensasi hangat, jahe juga mengandung berbagai senyawa yang baik bagi tubuh.

Gingerol adalah salah satu senyawa pada jahe yang mampu menghentikan pertumbuhan bakteri, seperti E. Coli dan shigella. Selain itu, jahe juga dapat meredakan mual, mengatasi nyeri otot, hingga meringankan nyeri haid.

Oleh karena itu, mengonsumsi minuman dari jahe dapat membantu menjaga kesehatan anda. Berikut beberapa minuman dari jahe, dikutip dari laman Halodoc.

Wedang Uwuh

Wedang uwuh merupakan minuman dari campuran jahe yang berasal dari Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Minuman ini memiliki tampilan warna merah yang berasal dari kayu secang. Selain jahe dan kayu secang, Wedang Uwuh juga disajikan dengan rempah-rempah lain seperti pala, cengkeh, dan kayu manis sehingga memberikan rasa hangat dan segar.

Wedang Ronde

Wedang Ronde sering ditemui di pinggir jalan. Minuman ini dibuat dari air rebusan jahe dengan bahan pelengkap lainnya, seperti roti, kacang tanah, kolang-kaling dan bola-bola sagu isian kacang.

Bandrek

Bandrek merupakan minuman dari daerah Sunda. Minuman ini dibuat dari campuran air dengan jahe dan gula merah. Untuk menambah aroma, bandrek juga ditambah serai, daun pandan, kayu manis dan cengkeh.

Bajigur

Minuman ini termasuk sajian tradisional asal Sunda, seperti bandrek. Bajigur berbahan dasar santan dan gula aren, serta dicampuri dengan garam, bubuk vanili, serta kolang-kaling yang digunakan sebagai pelengkap.

Wedang Secang

Minuman ini berasal dari Jawa Tengah dan memiliki tampilan warna merah dari kayu secang. Wedang secang biasanya dibuat dengan campuran jahe, sereh, kayu manis, dan kapulaga.

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Sekuel Coco Siap Diproduksi, Tayang Tahun 2029

SMJTimes.com - Film animasi Coco 2 dikonfirmasi akan diproduksi dan dijadwalkan tayang di bioskop pada tahun 2029 mendatang. Hal ini…

10 jam ago

Rekomendasi Serial Netflix Tentang Remaja, Cocok Ditonton Saat Liburan

SMJTimes.com - Saat liburan panjang, paling asyik menonton film seru di rumah. Anda cukup berlangganan layanan streaming di platform seperti…

12 jam ago

Tips Tampilan Makeup Dewy untuk Lebaran

SMJTimes.com - Saat hari kemenangan tiba, Muslimah tentu ingin tampil cantik dan menawan. Salah satu caranya yakni dengan memoleskan riasan…

16 jam ago

5 Buku Tentang Mencari Makna dan Tujuan Hidup, Bisa Dibaca Saat Ngabuburit

SMJTimes.com - Salah satu aktivitas yang bisa kita lakukan selama ngabuburit adalah dengan membaca buku. Selain untuk mengalihkan diri dari…

17 jam ago

NewJeans Dilarang Beraktivitas Secara Independen Tanpa Persetujuan ADOR

SMJTimes.com - Divisi perdata ke-50 Pengadilan Distrik Pusat Seoul melarang kelima anggota NewJeans (NJZ) beraktivitas tanpa persetujuan ADOR. Putusan ini…

1 hari ago

Rekomendasi Drama Korea Tayang April 2025, Ada Shin Min-ah Hingga Goo Youn-jung

SMJTimes.com - Akan ada sejumlah drama Korea menarik yang siap tayang selama bulan April 2025 mendatang. Drama-drama berikut ini didominasi…

2 hari ago