SMJTimes.com – Terkenal dengan perannya sebagai Black Widow, Scarlett Johansson memutuskan pensiun dari Marvel Cinematic Universe, mengikuti jejak para rekannya sebagai Avengers pertama.
“Saya telah selesai. Babak (ini) telah berakhir. Saya sudah melakukan semuanya. Saya juga telah kembali dan memainkan karakter tersebut berkali-kali, lebih dari satu dekade dan itu adalah pengalaman yang unik,” ujarnya saat menjadi bintang tamu dalam acara The Goop Podcast bersama dengan Gwyneth Paltrow.
Disinggung tentang rumor perseteruannya dengan Gwyneth Paltrow, Johansson menampik berita tersebut dengan mengatakan bahwa Paltrow merupakan rekan yang baik baginya.
“Kau adalah sosok yang baik padaku di film itu. Aku justru ketakutan. Kau baik sekali! Padahal kau bisa saja jahat padaku. Aku juga di luar zona nyamanku dalam film itu,” ungkapnya.
Ia tak lupa mengatakan bahwa mereka dan pemain lainnya sudah menjadi teman dekat. Gwyneth juga mengaku senang mendapat teman wanita di antara para pemain pria, yang kemudian dibenarkan oleh Scarlett Johansson sendiri.
Pada tahun 2010, aktris yang kerap dipanggil dengan sebutan ScarJo tersebut tampil perdana di film Iron Man 2 sebagai Natasha Romanoff atau Black Widow. Jika dihitung, sudah delapan film yang dibintanginya di Marvel Cinematic Universe. Pada film Avengers: Endgame yang tayang pada tahun 2019, tokoh yang diperankannya mati. Sebelum berhenti, pada 2021 ScarJo juga sempat memainkan film karakternya yang berjudul Black Widow.
Komentar