Lifestyle

Jelang Ramadhan, Sudahkah Anda Membayar Puasa yang Masih Terutang?

SMJTimes.com – Puasa di bulan Ramadhan Rukun Islam ketiga, sehingga wajib hukumnya bagi umat muslim untuk melaksanakannya. Namun, karena beberapa alasan, seseorang mungkin pernah membatalkan puasa wajib tersebut, seperti sakit dan haid. Kendati demikian, pembatalan puasa tersebut tetap wajib dilakukan dengan pembayaran utang puasa.

Membayar utang puasa atau qadha harus dilakukan sebanyak puasa yang tidak dijalankan selama Ramadhan. Pada dasarnya, banyak saran yang menyebutkan bahwa puasa qadha lebih baik jika dilakukan di bulan Syawal atau bulan-bulan lain sebelum memasuki Ramadhan berikutnya.

KH Wahyul Afif Al-Ghafiqi menuturkan bahwa Islam sebenarnya tidak memaksakan kehendak untuk membayar utang puasa di tahun yang sama. Artinya, jika ada kondisi tertentu yang membuat orang tersebut tidak bisa meng-qadha dalam waktu dekat, maka utang puasa bisa dibayar kapan saja.

“Ya, tidak masalah untuk membayar utang puasa Ramadhan kapan saja saat yang bersangkutan tidak sedang dalam keadaan punya halangan membayar puasanya,” ujarnya, dikutip dari CNN Indonesia.

Selain itu, puasa qadha juga tak perlu dilakukan secara berturut-turut. Jika memiliki utang puasa lima hari, maka qadha bisa dilakukan secara selang-seling.

Aturan tersebut juga berlaku untuk ibu hamil dan menyusui. Ia menegaskan bahwa pembayaran fidyah dan puasa qadha dapat dilakukan kapan pun saat sudah mampu.

Kendati demikian, jika anda memiliki utang puasa dan merasa sudah mampu untuk membayarnya, dianjurkan untuk segera melaksanakan puasa qadha.

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Sinopsis Film Bioskop TransTV Blacklight dan Golden Job

SMJTimes.com - Bioskop TransTV kembali menghadirkan film-film seru di bulan Ramadan, tepatnya pada hari Rabu (26/3/2025) ini. Film Blacklight dan…

24 menit ago

5 Tips Tampil Elegan di Hari Raya Lebaran

SMJTimes.com - Ada beberapa cara untuk tampil elegan saat merayakan Lebaran nanti. Istilah elegan berarti anggun, luwes, dan berkelas, mencakup…

4 jam ago

Tips Makeup Ala Wanita Korea Agar Tampak Lebih Muda

SMJTimes.com - Tren makeup ala artis Korea Selatan banyak disukai karena kemampuannya menampilkan looks yang lebih muda dari usia sebenarnya.…

5 jam ago

Final Destination: Bloodlines Siap Hadirkan Paranoia Baru bagi Penonton Lewat Teaser

SMJTimes.com - Jelang penayangannya pada Mei 2025, tim produksi film Final Destination: Bloodlines mulai merilis teaser film. Berdasarkan cuplikan video…

22 jam ago

Sinopsis The Divorce Insurance, Drama Terbaru Lee Dongwook Tayang Akhir Maret

SMJTimes.com - Kabar baik bagi penggemar aktor Korea Lee Dongwook. Aktor kelahiran tahun 1981 ini bakal menyapa penonton setia drama…

1 hari ago

Contouring, Teknik Makeup untuk Memberikan Dimensi pada Wajah

SMJTimes.com - Salah satu tahapan makeup yang bisa menyempurnakan riasan wajah adalah mengaplikasikan kontur (contour). Kontur merupakan teknik makeup yang…

1 hari ago