SMJTimes.com – Digital marketing telah menjadi komponen penting dalam keseluruhan strategi pemasaran perusahaan. Hal tersebut dinilai dapat mengoptimalkan kinerja situs website, relevansi konten di media sosial, hingga popularitas tautan suatu bisnis agar sampai pada target pasar yang telah ditentukan.
Untuk mengoptimalkan pemasaran digital ini, diperlukan beberapa yang perlu diperhatikan agar halaman muncul dan menjadi perinkat teratas Google.
Mengutip Kompas yang bersumber dari CORIATE Digital Agency, Digital Marketing meliputi promosi dan publikasi. Pemilik harus mengoptimalkan kedua hal tersebut sebagai strategi untuk mempertahankan eksistensi bisnis.
“Digital marketing memungkinkan bisnis untuk memanfaatkan teknologi dan platform digital guna mencapai target pasar dengan lebih efektif dan efisien,” ujar Jeffrey Ansen, Founder and CEO at CORIATE.
Salah satu mesin pencari yang sering digunakan pengguna adalah Google. Google menjalankan algoritma canggih, kemudian menentukan hasil yang akan ditampilkan untuk setiap kata kunci penelusuran. Selain itu, mesin pencari tersebut memang dirancang untuk memberikan pengalaman penelusuran terbaik kepada para pengguna.
Google melakukan survei dan memahami masing-masing situs website atau konten yang muncul. Ketika website telah menggunakan alat digital marketing yang tepat, maka Google akan atau memberikan peringkat atas bahkan memunculkan di halaman awal mesin pencari.
“Memanfaatkan digital marketing merupakan salah satu investasi jangka panjang untuk bisnis yang dikembangkan,” kata Jeffrey Ansen.
Berikut adalah tips teratas Digital Marketing yang dikutip dari Google Help;
Para pakar di The Digital Garage membagikan strategi digital marketing, seperti mengembangkan bisnis secara online, mencari pelanggan baru, dan memasang iklan di media sosial atau mesin telusur.
Perkenalkan Bisnis di Email
Dalam bidang pemasaran digital, membangun reputasi yang baik sangat diperlukan untuk membangun basis pelanggan. Agar orang lain mengetahui tentang bisnis anda dan memercayai konten yang anda kirim, sertakan nama dan alamat email Anda di kolom formulir di Gmail.
Gunakan baris subjek kurang dari 10 kata untuk meringkas esensi email dan berfokus pada hal-hal yang paling berguna dan relevan. Anda juga dapat memilih gambar, seperti logo organisasi atau foto sebagai foto Gmail.
Menjalankan Kampanye Email Promosi dengan Lebih Efisien
Saat menyelenggarakan kampanye, anda mungkin akan mengulangi informasi promosi yang sama. Agar pekerjaan lebih cepat, anda dapat menyimpan balasan menggunakan template di Gmail. Saat anda ingin menyertakan informasi tersebut pada lain waktu, cukup pilih template yang disimpan sehingga tidak perlu menuliskannya lagi.
Menyelenggarakan Kampanye Unggulan
Dalam persiapan kampanye, koordinasikan setiap informasi kepada setiap anggota tim pemasaran tentang detail dan jadwal dengan kalender tim. Saat jadwal telah disiapkan, publikasikan menggunakan Google Calendar.
Anda juga dapat menyertakan fasilitas promosi seperti brosur di Google Drive atau Drive bersama. Kemudian, buatlah situs eksternal untuk kampanye disertai dengan detail, media promosi, dan lainnya menggunakan situs. Pelanggan dapat memperoleh semua informasi yang diperlukan di satu tempat dari perangkat apa pun.
Muncul di Hasil Penelusuran
Pertama, buatlah destinasi online untuk organisasi dengan membuat situs, lengkap dengan postingan blog, detail produk, dan promosi lainnya. Pastikan situs selalu relevan dan diperbarui secara rutin untuk membantu meningkatkan pengoptimalan mesin telusur (SEO).
Beri situs identitas dan hadirkan secara publik di penelusuran dengan mencantumkannya menggunakan Google My Bussiness. Sertakan nomor telepon untuk mendorong panggilan pelanggan, dan tambahkan lokasi untuk membantu mereka menemukan bisnis anda.
Iklan yang Efektif
Buat iklan situs menonjol dengan memberi penawaran spesial, promosi, atau penjualan kilat. Tarik pelanggan dengan banner dan tombol pesan ajakan (CTA) yang kuat, seperti ‘Buy’ atau ‘Order Here’.
Iklan video adalah cara yang tepat untuk menjangkau dan berinteraksi dengan pelanggan baru serta mempromosikan produk atau organisasi Anda. Saat membuat iklan, coba buat dengan durasi kurang dari 30 detik dan tampilkan merek pada pembukaan agar orang tidak melewatkannya. Bagikan video tersebut di channel YouTube resmi bisnis.
Membuat Situs Mobile-Friendly
Situs seluler yang canggih dapat mengubah pengunjung menjadi pembeli, jadi buat situs yang mobile-friendly. Kembangkan situs agar berfungsi dengan lancar di perangkat seluler. Halaman akan disesuaikan secara otomatis dengan ukuran layar apa pun yang digunakan pelanggan.
Setelah itu, perhatikan bagaimana tampilannya. Apakah navigasinya mudah? Apakah nomor telepon telah disiapkan dalam satu ketukan?
Gunakan layanan iklan seperti Google Ads. Pertimbangkan frase yang memungkinkan ditelusuri pelanggan. Orang yang menggunakan ponsel selular cenderung menggunakan istilah yang lebih singkat dan relevan.
Menampilkan Produk Baru
Untuk meningkatkan awareness, buatlah slide yang dapat mendeskripsikan fitur dan manfaat produk, tempat penjualan yang unik, dan lainnya. Buat presentasi Anda lebih dinamis dengan menambahkan gambar dan video.
Mengumpulkan Masukan Pelanggan
Jika produk anda masih dalam tahap awal pengembangan, buatlah survei di Google Form untuk kemudian disematkan pada situs guna mendapatkan masukan pelanggan. Jika Anda sudah memperoleh respons yang cukup, manajer pemasaran produk dapat mengurutkan, mengatur, dan menganalisis hasilnya di Spreadsheet serta merencanakan cara terbaik untuk mengembangkan produk.
Bagikan Desain dan Rencana pada Tim Pemasaran
Perlu memastikan bahwa semua orang memiliki desain, video, PDF terbaru, dan lainnya terkait bisnis dan produk anda. Simpan file dan folder kerja di Drive, kemudian bagikan secara langsung dengan yang tim pemasaran lainnya. Saat ada yang memberikan masukan dan persetujuan, anda dapat dengan mudah melihat file yang telah diubah dan semua orang di semua zona waktu.
Komentar