SMJTimes.com – Jika anda sedang mengalami patah hati dan susah move on, coba ikuti beberapa tips move on dari psikolog di bawah ini!
Patah hati memang pengalaman tidak mengenakan yang bisa dialami oleh setiap orang. Namun, anda tetap harus bisa melaluinya dan segera melangkah ke depan agar tidak terus dibayang-bayangi dengan masa lalu yang menyakitkan.
Dilansir dari Merdeka.com, beberapa psikolog memberikan beberapa solusi untuk menyembuhkan diri dari patah hati. Meski begitu, anda perlu melakukan hal-hal berikut ini secara bertahap karena tidak ada kesedihan yang bisa hilang hanya dalam waktu semalam. Tips move on ini adalah serangkaian proses untuk melewati masa patah hati dengan cara sehat sehingga anda tidak merugikan diri sendiri kedepannya.
Seimbangkan Kenangan Mantan
Tips move on dari psikolog ini datang dari Guy Winch, psikolog sekaligus penulis buku ‘How to Fix Broken Heart’. Ia mengatakan bahwa perlu memastikan kenangan tentang mantan tidak berat sebelah. Jika pikiran anda memutar kenangan indah, seimbangkan dengan kenangan mantan yang pernah membuat anda marah.
Jangan Penasaran dengan Media Sosialnya
Jika anda sering penasaran dengan keadaannya dan mulai mencari tahu lewat media sosialnya, anda perlu menghentikan kebiasaan itu. Hal ini akan kembali memperkuat kehadirannya. Alhasil, anda akan tetap mengingat kenangan hubungan kalian yang telah berakhir.
Berhenti Mempertanyakan Alasan Mengapa Hubungan Berakhir
Tips untuk segera move on selanjutnya adalah menerima dan mengikhlaskan. Anda perlu menanamkan dalam diri anda bahwa hubungan anda telah berakhir apapun alasannya. Dengan bergitu, anda harus berhenti mempertanyakan mengapa hubungan anda dan mantan kandas. Karena, apapun alasannya, kalian memang sudah berpisah. Itu lah realitanya.
Menyimpan Barang Kenangan dengan Mantan
Jika anda memiliki barang-barang kenangan, simpan lah barang-barang tersebut di tempat yang terdalam di rumah agar tidak anda tidak memiliki keinginan untuk menemukannya lagi. Selain menyimpannya, anda juga bisa memberikan barang-barang tersebut kepada orang lain. Menyingkirkan barang dari mantan bisa membantu anda melupakan kenangan-kenangan yang menyertainya.
Lakukan Aktivitas Positif yang Menyenangkan
Saat patah hati, cobalah mulai melakukan aktivitas positif yang anda senangi. Terus ‘bergerak’ dan fokus dengan hal lain akan membantu anda melalui hari tanpa pikiran tentang dirinya. Meski perlahan, anda bisa melupakannya dengan tetap produktif dan meyakini bahwa hidup masih bisa berjalan tanpa kehadirannya.
Meminta Dukungan Orang Terdekat
Dr. Michael Zentman menuturkan bahwa hal terbaik yang bisa dilakukan adalah membicarakan perpisahan tersebut dengan teman dan orang-orang tersayang. Mengatakan tentang perasaan yang anda rasakan kepada orang terdekat bisa sangat membantu. Bantuan itu bisa berupa saran maupun penghiburan saat anda sedih teringat mantan.
Jangan Menuruti Niat Impulsif
Lakukan perubahan seperti potong rambut saat kondisi mental sudah stabil. Dr. Karen Weinstein mengungkapkan bahwa anda perlu mengenali perasaan impulsif, gelap, dan marah yang anda rasakan. Namun, tunda hasrat sesaat itu saat anda masih mengalami kegalauan. Akan ada waktunya anda melakukan perubahan saat anda sudah menerima keadaan.
Demikian tips move on dari psikolog yang bisa anda ikuti.
Komentar