Pendidikan

Sebanyak 33 Siswa Asal Pati Ikuti Kompetisi Sains Madrasah Tingkat Jawa Tengah

Bagikan ke :

Pati, SMJTimes.com – Kabupaten Pati mengirimkan 33 siswa madrasah untuk mengikuti Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Provinsi Jawa Tengah. Event ini sedianya akan digelar pada tanggal 10-11 September 2022.

Di KSM tingkat Provinsi Jawa Tengah tahun ini, Kabupaten Pati ditunjuk sebagai tuan rumah. Lokasi yang dipilih untuk menyelenggarakan acara tersebut adalah Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Pati.

Kepala Seksi (Kasi) Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pati, Ruhani mengatakan event ini diikuti oleh siswa-siwi di seluruh jenjang pendidikan madrasah mulai dari Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), dan MA.

Event KSM sendiri dilaksanakan setiap tahun, bertujuan mengembangkan bakat dan minat di bidang studi Sains sehingga siswa-siswi dapat berkreasi dan mencintai Sains.

“Siswa madrasah Kabupaten Pati sebanyak 33 siswa mengikuti Kompetisi Sains Nasional tingkat Provinsi Jateng  besok tanggal 10 – 11 September 2022,” ujar Ruhani saat diwawancara SMJTimes.com, Kamis (8/9/2022).

Adapun cabang lomba yang akan dipertandingkan untuk siswa tingkat MA di antaranya Matematika, Biologi, Kimia, Ekonomi, dan Geografi.

Cabang lomba yang akan dipertandingkan siswa tingkat MTs di antaranya  Matematika, IPA, dan IPS. Sedangkan, cabang lomba yang akan dipertandingkan siswa tingkat MI di antaranya Matematika dan Sains.

Ruhani mengharapkan para peserta dari Kabupaten Pati bisa memberi warna di KSM tingkat provinsi mendatang. Terlebih bisa menjadi juara dan lanjut bertanding ke tingkat nasional.

“Tentu harapannya dari kontingen Pati bisa meraih juara tingkat Provinsi Jateng yang selanjutnya bisa maju ke tingkat Nasional,” kata Ruhani.

KSM Nasional sendiri nantinya akan diikuti oleh satu orang siswa terbaik tiap provinsi per bidang studi dengan seleksi yang dilaksanakan secara serentak menggunakan sistem yang disiapkan panitia. (*)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Sekuel Coco Siap Diproduksi, Tayang Tahun 2029

SMJTimes.com - Film animasi Coco 2 dikonfirmasi akan diproduksi dan dijadwalkan tayang di bioskop pada tahun 2029 mendatang. Hal ini…

4 jam ago

Rekomendasi Serial Netflix Tentang Remaja, Cocok Ditonton Saat Liburan

SMJTimes.com - Saat liburan panjang, paling asyik menonton film seru di rumah. Anda cukup berlangganan layanan streaming di platform seperti…

6 jam ago

Tips Tampilan Makeup Dewy untuk Lebaran

SMJTimes.com - Saat hari kemenangan tiba, Muslimah tentu ingin tampil cantik dan menawan. Salah satu caranya yakni dengan memoleskan riasan…

10 jam ago

5 Buku Tentang Mencari Makna dan Tujuan Hidup, Bisa Dibaca Saat Ngabuburit

SMJTimes.com - Salah satu aktivitas yang bisa kita lakukan selama ngabuburit adalah dengan membaca buku. Selain untuk mengalihkan diri dari…

11 jam ago

NewJeans Dilarang Beraktivitas Secara Independen Tanpa Persetujuan ADOR

SMJTimes.com - Divisi perdata ke-50 Pengadilan Distrik Pusat Seoul melarang kelima anggota NewJeans (NJZ) beraktivitas tanpa persetujuan ADOR. Putusan ini…

1 hari ago

Rekomendasi Drama Korea Tayang April 2025, Ada Shin Min-ah Hingga Goo Youn-jung

SMJTimes.com - Akan ada sejumlah drama Korea menarik yang siap tayang selama bulan April 2025 mendatang. Drama-drama berikut ini didominasi…

1 hari ago

This website uses cookies.