Pati

Pragolo Festival dapat Tingkatkan Pemasukan UMKM Lokal Pati

Pati, SMJTimes.com – Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kabupaten Pati akan menggelar Pragolo Festival pada tanggal 5 sampai dengan 7 Agustus 2022. Dengan diadakannya festival tersebut, Disdagperin Kabupaten Pati berharap produk asli Bumi Mina Tani bisa dikenal ke luar daerah.

Kepala Bidang (Kabid) Promosi dan Ekspor (Promeks) Disdagperin Kabupaten Pati Bisma Susila mengatakan, agenda pameran Pragolo Festival dapat menggeliatkan perekonomian pelaku usaha lokal. Di lain pihak, penggunaan serta pembelian produk dalam negeri juga meningkat.

“Harapannya mampu membangkitkan perekonomian yang mana telah terpuruk karena pandemi Covid-19. Kedua, orang-orang tahu produk dalam negeri seperti yang diprogramkan Presiden Jokowi yang diharap meningkatkan penggunaan produk dalam negeri,” ucap Bisma saat ditemui langsung di kantornya, Selasa (26/7/2022).

Kemudian, dirinya juga menjelaskan produk pelaku UMKM akan berpengaruh besar ke depannya jika mengikuti acara Pragolo Festival. Karena acara tersebut akan dihadiri seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dari Kabupaten Pati dan luar Kabupaten Pati.

“Pamerannya nanti dihadiri para OPD yang ada di Kabupaten Pati bahkan luar Pati,” jelasnya.

Saat ini pihaknya mencatat sudah ada 83 peserta UMKM yang mendaftarkan diri untuk mengikuti acara Pragolo Festival pada bulan Agustus 2022 mendatang.

“Saat ini yang sudah mendaftar ada 83 peserta, itu campur dari UMKM dan OPD,” tuturnya.

Dalam kesempatan itu, dirinya juga akan melakukan peresmian Rumah Kreatif. Rumah Kreatif ini merupakan suatu tempat yang berfungsi untuk media promosi, sarana demo UMKM dan pertunjukan seni masyarakat.

“Acara pameran ini sekaligus peresmian Rumah Kreatif yang letaknya di ujung Pragolo fungsinya untuk demo-demo UMKM, media promosi kemudian juga untuk kesenian masyarakat,” pungkasnya. (*)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Billy Syahputra Lamar Sang Kekasih di Bali

SMJTimes.com - Presenter Billy Syahputra resmi melamar kekasihnya, Vika Kolesnaya. Momen bahagia tersebut turut dibagikan oleh adik mendiang Olga Syahputra…

2 jam ago

Sinopsis Film Bioskop TransTV Blacklight dan Golden Job

SMJTimes.com - Bioskop TransTV kembali menghadirkan film-film seru di bulan Ramadan, tepatnya pada hari Rabu (26/3/2025) ini. Film Blacklight dan…

4 jam ago

5 Tips Tampil Elegan di Hari Raya Lebaran

SMJTimes.com - Ada beberapa cara untuk tampil elegan saat merayakan Lebaran nanti. Istilah elegan berarti anggun, luwes, dan berkelas, mencakup…

8 jam ago

Tips Makeup Ala Wanita Korea Agar Tampak Lebih Muda

SMJTimes.com - Tren makeup ala artis Korea Selatan banyak disukai karena kemampuannya menampilkan looks yang lebih muda dari usia sebenarnya.…

9 jam ago

Final Destination: Bloodlines Siap Hadirkan Paranoia Baru bagi Penonton Lewat Teaser

SMJTimes.com - Jelang penayangannya pada Mei 2025, tim produksi film Final Destination: Bloodlines mulai merilis teaser film. Berdasarkan cuplikan video…

1 hari ago

Sinopsis The Divorce Insurance, Drama Terbaru Lee Dongwook Tayang Akhir Maret

SMJTimes.com - Kabar baik bagi penggemar aktor Korea Lee Dongwook. Aktor kelahiran tahun 1981 ini bakal menyapa penonton setia drama…

1 hari ago

This website uses cookies.