TPPS Pati Selenggarakan Rembug Stunting

Pati, SMJTimes.com – Dalam agenda percepatan penurunan stunting di Kabupaten Pati, Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) menggelar agenda rembug stunting tingkat Kabupaten.

Kegiatan yang berlangsung di Pendopo Kantor Bupati Pati pada Rabu (29/6/2022) tersebut diikuti secara hybrid (luring dan daring) oleh 225 peserta yang terdiri dari Tim Penggerak PKK, seluruh Kepala Puskesmas se-Kabupaten Pati, Camat se-Kabupaten Pati dan juga Kepala Desa yang dinyatakan sebagai Desa Lokus Stunting Tahun 2022.

Sedangkan, secara daring melalui zoom meeting diikuti oleh petugas kesehatan puskesmas seluruh Kabupaten Pati.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Pati, Haryanto yang didampingi oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Pati, Jumani.

Dalam sambutannya, Haryanto mengungkapkan bahwa dalam setiap penemuan kasus stunting ia berharap agar segera mendapatkan perhatian dan penanganan khusus.

Baca Juga :   Pengadilan Agama Sebut Ada 1.850 Kasus Perceraian di Pati

Ia juga berpesan kepada Kepala Desa agar lebih berperan aktif serta melakukan program yang terintegrasi dengan kondisi di lapangan dan juga penganggaran.

Komentar