Jelang Idul Adha, Kebutuhan Pokok di Pati Naik

Pati, SMJTimes.com –  Sejumlah komoditas di Pati telah mengalami kenaikan harga yang cukup tinggi. Mulai dari bawang merah, cabai merah, telur, dan tomat. Hal tersebut diungkapkan oleh salah satu penjual di Pasar Puri Baru Pati, Santiatun.

Hal itu ditengarai karena sebentar lagi akan dirayakan hari raya Idul Adha. Yang mana hal tersebut dijadikan salah satu alasan kenapa semua kebutuhan pokok di pasar tradisional melambung tinggi.

” Semua sembako mengalami kenaikan menjelang Idul Adha. Ada bawang merah, yang sebelumnya seharga Rp 30 ribuan sekarang menjadi Rp 50 ribuan, ” ucap Santiatun saat ditemui langsung di lapaknya, Rabu (22/6/2022).

” Kemudian cabai merah sudah hampir sebulan lebih di harga Rp 75 ribu per kilo. Telur sekarang Rp 29 ribu dari sebelumnya Rp 26 ribu, dilanjut tomat 1 kilo seharga Rp 16 ribu yang sebelumnya 12 ribu, ” sambung wanita berumur 38 tahun itu.

Baca Juga :   PDIP Pati Targetkan Duduki 17 Kursi Parlemen

Menurutnya, kondisi saat ini hampir sama dengan tahun sebelumnya menjelang Idul Adha. Di mana harga kebutuhan naik dengan cepat.

Komentar