DPRD Pati Soroti Pencemaran Limbah pada Lahan Pertanian

Pati, SMJTimes.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati menyoroti efek pencemaran pada lahan pertanian yang terkontaminasi limbah pabrik. Pasalnya, masih banyak pabrik-pabrik yang tidak melakukan pengolahan limbah dengan baik dan benar, sehingga berdampak pada kualitas serta harga jual hasil tanaman.

Anggota Komisi B DPRD Kabupaten Pati M. Nur Sukarno memaparkan, kondisi tersebut bukan hanya berdampak pada kualitas dan harga jual hasil pertanian. Tetapi juga berdampak pada unsur tanah yang nantinya tidak produktif.

“Tanah yang terkontaminasi limbah hanya bisa subur kalau sudah ada proses organik, kalau sudah terkontaminasi limbah ini membutuhkan waktu yang lama,” ucap Sukarno saat dihubungi SMJTimes.com, Sabtu (26/3/2022).

Baca Juga :   Demokrat Dukung Penuh Aksi yang Dilakukan Mahasiswa

DPRD Pati Soroti Pencemaran Limbah pada Lahan Pertanian

“Bukan hanya itu, hasil produksinya pasti menurun akhirnya petani yang dirugikan. Sedangkan, jika petani mengetahui air yang digunakan di pertanian menggunakan air tercemar limbah pasti tidak akan mau,” imbuh dia.

Komentar