Fosil Ditemukan di Bantaran Sungai Kapuan

Blora, SMJTimes.com – Telah ditemukan kerangka fosil yang diduga fosil banteng di Kabupaten Blora. Tepatnya di bantaran Sungai Kapuan, Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora.

Sebelumnya, Forum Peduli Sejarah Budaya Blora (FPSBB) melakukan penyelamatan fosil tersebut di tepian sungai Kapuan, Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, atau tepatnya di Kedung Wedus di bantaran sungai Kapuan.

Penyelamatan dilakukan karena dikhawatirkan tergerus air karena memasuki musim penghujan, sehingga perlu diselamatkan.

Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Dinporabudpar) Kabupaten Blora Slamet Pamuji melalui Kepala Bidang (Kabid) Kebudayaan Budi Riyanto, dan Kepala Seksi (Kasi) Kesejarahan dan Purbakala Bidang Kebudayaan Dinporabudpar Eka Wahyu Hidayat membenarkan adanya penyelamatan fosil yang diduga fosil banteng.

Baca Juga :   Gelar Vaksinasi di Stadion Jatidiri, Polda Jateng Targetkan 1 Juta Vaksin

Penyelamatan dilakukan setelah beberapa hari FPSBB dilibatkan Balai Pelestarian Situs Manusia Purba (BPSMP) Sangiran yang mengadakan kegiatan pengumpulan data terkait potensi situs dan sebaran temuan melalui survei dan ekskavasi di Situs Kapuan.

Komentar