Baznas Pati Salurkan Bantuan Pendidikan bagi Mahasiswa

Bagikan ke :

Pati, SMJTimes.com – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Pati mempunyai program Pati Cerdas. Di antaranya bantuan pendidikan siswa kurang mampu SMP/MTs, bantuan pendidikan mahasiswa kurang mampu, bantuan lanjut sekolah ke SMA/MA.

Menurut Kepala Bidang (Kabid) Administrasi dan Umum Baznas Kabupaten Pati, Abdullah Abid, pihaknya menyalurkan bantuan pendidikan mahasiswa kurang mampu, terutama bagi mahasiswa asal Perguruan Tinggi Islam yang berlokasi di Kabupaten Pati.

“Banyak yang bertanya masalah bantuan mahasiswa, sebab beberapa pihak mendengar info beasiswa di Kabupaten lain. Menurutnya ada bantuan beasiswa untuk kuliah. Untuk Kabupaten Pati kuota bantuan pendidikan mahasiswa diberikan ke Perguruan Tinggi Islam di local saja,” katanya kepada Mitrapost.com saat ditemui di kantornya, Jumat (24/9/2021).

Ia melanjutkan jika beberapa mahasiswa yang telah memperoleh bantuan baru di Sekolah Tinggi Agama Islam Pati (STAIP) dan Institut Pesantren Mathali’ul Falah (IPMAFA).

“Baru sebatas itu, Mas. Untuk mahasiswa yang berkuliah di UNNES, UNDIP, IAIN Salatiga, atau yang keluar dari Pati termasuk Kudus belum bisa,” sambungnya.

Setiap kabupaten mempunyai program yang berbeda-beda dan terintegrasi pada kebijakan dari pimpinan regional.

“Kebijakan dari pimpinan lebih mendahulukan di regional. Karena biasanya perguruan tinggi di luar lokal, sudah di cover semua oleh Baznas Provinsi,” ucapnya.

Perlu diketahui, setiap bulan Baznas Provinsi Jawa Tengah selalu ada dana Rp 4 miliar. Sehingga alokasi dari Baznas Kabupaten Pati hanya mencakup wilayah Pati saja. (*)

Komentar