Lembaga Pendidikan Swasta Berharap Pemkab Perbanyak Sekolah Gelar PTM

Bagikan ke :

Pati, SMJTimes.com – Setelah diterbitkan instruksi Bupati no 12 tahun 2021 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 2 Pemerintah Kabupaten Pati mulai menggelar uji coba pembelajaran tatap muka pekan ini. Dalam hal ini hanya 22 lembaga pendidikan tingkat Sekolah Menegah Pertama (SMP) saja yang diuji coba.

Hal ini disayangkan Lintal Muna, Ketua FKKSS (Forum Komunikasi Kepala Sekolah SMP Swasta) Kabupaten Pati, pasalnya dari 22 sekolah SMP tersebut hanya sedikit sekolah swasta yang diujicobakan PTM. Ia berharap uji coba tatap muka diperbanyak khususnya lembaga pendidikan swasta.

“Informasi menunggu dari gugus Covid-19 soalnya di tengah kota masalahnya. Belum berani buka selama belum ada instruksi langsung. Setelah ini kan diperbolehkan sekolah tatap muka 50 persen hanya 22 SMP saja yang masih percobaan. Tidak semua SMP dan SD, kami ini juga belum termasuk. Baru SMP yang besar atau negeri, yang swasta tidak ada tertulis di situ,” kata Lintal Muna, Selasa (7/9/2021).

Selain itu, pada Oktober mendatang lembaga pendidikan SMP harus melakukan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) program penilaian terhadap mutu sekolah.

Untuk melaksanakan ANBK tersebut Lintal Muna mengaku akan mencoba mengajukan kepada satgas covid-19 agar diperbolehkan melakukan tatap muka terbatas selama masa ANBK.

“Ini yang terkait dengan ANBK kami akan memberanikan diri tapi hanya satu kelas untuk percobaan karena sangat mendesak. Karena ANBK nya kami akan sosialisasikan ANBK,” katanya kepada Mitrapost.com.

Selepas uji coba PTM, pemerintah akan melakukan evaluasi untuk menentukan kelanjutannya. Apakah melanjutkan dengan mengelar uji coba PTM atau menaikkan dengan mengizinkan sekolah menggelar PTM Terbatas.(*)

 

Artikel ini telah tayang di Mitrapost.com dengan judul “Sekolah Swasta Sayangkan Tak Semua Lembaga Pendidikan di Pati Gelar PTM”

Komentar