Bantuan Subsidi Kuota Bagi Pendidik Diharapkan Merata

Pati, SMJTimes.com – Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) memberikan bantuan kuota internet bagi siswa dan guru di seluruh Indonesia, khususnya di Kabupaten Pati. Bantuan ini diharapkan mampu mengefektifkan jalannya pembelajaran yang saat ini dilangsungkan secara daring.

Sejumlah guru dan tenaga pendidik di Kabupaten Pati sangat berharap penyaluran bantuan kuota internet merata. Supaya guru dan siswa dapat menjalankan kegiatan belajar mengajar daring secara maksimal.

Salah seorang guru asal Wedarijaksa, bernama Hidayati mengungapkan bahwa pengalaman tahun lalu bantuan kuota internet tidak mencukupi semua guru maupun siswa, meskipun nomor mereka telah didaftarkan.

Menurutnya, pemberian bantuan kuota internet pada tahun sebelumnya hanya diterima bagi yang beruntung saja dan tidak merata.

Baca Juga :   Dewan Pati Desak Pemkab Pati Upayakan Katersediaan Vaksin

“Kuota internet yang diterima hanya bejo-bejonan saja. Saya yang jadi operator bertugas menginput data nomor malah tidak dapat,” ungkapnya saat dihubungi, Rabu (25/8/2021).

Komentar