Jawa Tengah

Pergantian Pimpinan, LBH Rupadi Gelar Kongres Luar Biasa

Semarang, SMJTimes.com – Pucuk pimpinan pada Dewan Pimpinan Pusat Lembaga Bantuan Hukum Rumah Pejuang Keadilan Indonesia (DPP LBH RUPADI) resmi berganti dari Dr. Bahrul Fawaid ke Sumanto, MH. Pergantian itu berlangsung dalam Pemilihan Kongres Luar Biasa (KLB) yang dihadiri 27 anggota dari 15 perwakilan yang tersebar dari berbagai daerah di Indonesia. Pemilihan itu berlangsung di Metting Room Lemon Grass, Kota Semarang, pada Minggu (15/8/2021).

Dalam pemilihan itu Sumanto unggul 18 suara, sedangkan pesaingnya Okky Andaniswari mendapat 7 suara, yang dipercaya sebagai Sekretaris Jenderal. Terakhir Sasetya Bayu Effendi memperoleh 2 suara, dipercaya sebagai Asisten Litigasi.

Pemilihan itu berlangsung demokrasi dengan pemilihan layaknya pilkada, ada calon di awal dan pemilihan dengan surat suara. Dimana setiap perwakilan peserta memperoleh satu suara. Adapun para perwakilan itu datang dari Grobogan, Kota Semarang, Kabupaten Semarang, Batang, Jakarta, Rembang, Demak, Kendal, Purworejo, Wonosobo, Bangkalan, Tegal, Kudus, dan Pati.

Sumanto bukan orang baru dalam dunia kepemimpinan organisasi. Ia sendiri merupakan pensiunan pegawai negeri sipil. Terakhir menjabat Kasubid Pemilu, Pendidikan dan Budaya Politik pada Badan Kesbangpol Provinsi Jawa Tengah.

Selain itu tercatat sebagai anggota Ikatan Advokat Indonesia (IKADIN) dan Wakil Direktur PKBH Badko LPQ Kota Semarang, serta Ketua Mathla’ul Anwar Jateng. Pergantian kepengurusan itu sendiri di restui langsung oleh Dr. Bahrul Fawaid, yang saat ini telah menjabat sebagai Ketua Bagian PMB pada Universitas Wahid Hasyim (Umwahas), sehingga waktunya tidak bisa maksimal untuk di LBH RUPADI.

Ketua Dewan Pendiri LBH Rupadi, Joko Susanto, meminta nantinya antara pendiri dan jajaran pengurus bisa saling sinergi aktif. Kemudian kepengurusan bisa berkembang ada perwakilan di seluruh Indonesia. Dalam pertemuan itu, Joko, juga menyampaikan peta rekruitmen anggota Rupadi kedepan.

Ia juga menyampaikan pelaksanaan KLB tersebut merupakan usulan sejak lama dari Presiden Rupadi pertama, Bahrul Fawaid, namun baru bisa terselenggara kali ini. Ia juga memaklumni atas usulan tersebut karena Bahrul memiliki amanah baru di kampus.

Menurutnya baik Bahrul maupun Sumanto memiliki rekam jejak yang baik. Karena sebelumnya Bahrul juga pernah menjabat Asisten Penghubung Komisi Yudisial Jateng serta masih bertugas sebagai dosen aktif di Unwahas.

“Pelantikan dan pengukuhan pengurus hasil KLB akan dilaksanakan bersamaan dengan perayaan hari lahir kedua LBH Rupadi yang jatuh pada 01 Oktober mendatang. Dengan begitu tim formatur bisa membentuk kepengurusan secara matang dan seluruh pengurus bisa dilihat mana yang benar-benar memiliki keseriusan untuk membesarkan LBH Rupadi,” jelasnya.

Dalam arahannya, pria yang akrab disapa Bung Joko, itu menyampaikan dalam Rupadi, ada bidang baru yang bertugas pada sektor pendaftaran Hak Kekayaan Intelektual (HKI). Dengan begitu bidang tersebut akan memperkuat bidang-bidang yang sudah eksis dan terbentuk sejak pertama kali. Diantaranya bidang, mediator, konselor, kantor hukum, legal konsultan, maupun konsultan media.

“Dengan adanya konsultan HKI maka LBH Rupadi siap menerima jasa pendaftaran merk, nama maupun logo untuk keperluan komersil baik milik pribadi, pelaku UMKM maupun perusahaan, jadi masyarakat dimanapun berada bisa mendaftarkannya melalui kami,” sebutnya.

Adapun sejumlah tim formatur yang ditunjuk sebanyak tujuh orang. Mereka adalah Joko Susanto, Sumanto, Okky Andaniswari, Sasetya Bayu Effendi, Muhamad Nastain, Chyntya Alena Gaby, dan Raden Marsudi. Tim tersebut memiliki waktu hingga 15 September 2021 untuk melengkapi struktural dari komposisi yang sudah ditentukan dan disepakati dalam rapat.

Presiden DPP LBH Rupadi Terpilih, Sumanto, memastikan akan melaksanakan amanah tersebut dengan sebaik-baiknya serta melaksanakan program kerja yang sudah berjalan di masa kepemimpinan Bahrul-Nastain.

Ia juga berencana memaksimalkan kerjasama baik dengan lembaga swasta, kampus, sekolah maupun pemerintah. Dan akan membuat penyuluhan maupun edukasi hukum bagi masyarakat, serta pendidikan paralegal berkelanjutan.

” Terimakasih atas amanah yang diberikan kepada saya, dan amanah ini akan saya jalankan dengan baik bersama komponen pengurus, yang tentunya diharapkan semakin baik kedepan. Dalam LBH saya harapkan kita semua bisa melakukan pendampingan hukum secara maksimal ditujukan kepada masyarakat pencari keadilan,”kata Sumanto, usai terpilih. (*)

 

Artikel ini telah tayang di Mitrapost.com dengan judul “Sumanto Terpilih Sebagai Pimpinan DPP LBH Rupadi”

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Billy Syahputra Lamar Sang Kekasih di Bali

SMJTimes.com - Presenter Billy Syahputra resmi melamar kekasihnya, Vika Kolesnaya. Momen bahagia tersebut turut dibagikan oleh adik mendiang Olga Syahputra…

2 jam ago

Sinopsis Film Bioskop TransTV Blacklight dan Golden Job

SMJTimes.com - Bioskop TransTV kembali menghadirkan film-film seru di bulan Ramadan, tepatnya pada hari Rabu (26/3/2025) ini. Film Blacklight dan…

4 jam ago

5 Tips Tampil Elegan di Hari Raya Lebaran

SMJTimes.com - Ada beberapa cara untuk tampil elegan saat merayakan Lebaran nanti. Istilah elegan berarti anggun, luwes, dan berkelas, mencakup…

8 jam ago

Tips Makeup Ala Wanita Korea Agar Tampak Lebih Muda

SMJTimes.com - Tren makeup ala artis Korea Selatan banyak disukai karena kemampuannya menampilkan looks yang lebih muda dari usia sebenarnya.…

9 jam ago

Final Destination: Bloodlines Siap Hadirkan Paranoia Baru bagi Penonton Lewat Teaser

SMJTimes.com - Jelang penayangannya pada Mei 2025, tim produksi film Final Destination: Bloodlines mulai merilis teaser film. Berdasarkan cuplikan video…

1 hari ago

Sinopsis The Divorce Insurance, Drama Terbaru Lee Dongwook Tayang Akhir Maret

SMJTimes.com - Kabar baik bagi penggemar aktor Korea Lee Dongwook. Aktor kelahiran tahun 1981 ini bakal menyapa penonton setia drama…

1 hari ago

This website uses cookies.