Pati

Berangsur Sembuh, 89 Karyawan Dua Kelinci Negatif Covid-19

Bagikan ke :

Pati, SMJTimes.com – Senior HRD sekaligus Wakil Tim Siaga Covid Dua Kelinci Taufan Rudiyanto mengungkapkan, sebanyak 89 karyawan PT. Dua Kelinci Pati sembuh dari Covid-19.

Taufan menuturkan, sekitar ada 652 dari total 5.214 karyawan Pabrik Kacang Dua Kelinci Pati dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19 berdasar swab antigen.

“Dari total yang isolasi mandiri di rumah maupun yang memanfaatkan aula di lingkungan perusahaan, sudah ada 89 diantaranya yang sembuh. Rata-rata dari mereka yang terpapar kondisinya OTG dan gejala ringan,” ungkapnya, Jumat (18/6/2021).

Hingga saat ini, lanjut Taufan, masih tersisa 539 karyawan isolasi mandiri di rumah sendiri, 22 karyawan isolasi mandiri di tempat yang disediakan perusahaan, dan dua karyawan dirawat di rumah sakit.

“Jadi karyawan yang bekerja sejumlah 4.500-an orang, dan kami pastikan mereka negatif berdasarkan swab antigen dan ini untuk memberikan kepastian kepada mereka merasa aman dan tenang dalam bekerja di pabrik. Karena teman-temannya sudah dinyatakan negatif Covid-19,” katanya.

Taufan menceritakan awal mula menemukan kasus positif Covid-19. Pascalibur lebaran dan adanya lonjakan kasus di Kabupaten Kudus, pihaknya menggelar pemeriksaan kesehatan dengan swab antigen dan ditemukan beberapa karyawan positif.

Karena ada temuan kasus terkonfirmasi positif, pihak perusahaan mengadakan swab terukur dan sampling kepada seluruh karyawannya. Dan penyemprotan disinfektan di lingkungan pabrik setiap hari.

“Karyawan yang saat ini karantina selalu dipantau kesehatannya oleh Tim Siaga Dua Kelinci, dan diberikan paket obat Rp600 ribu per orang dan diberikan sumbangan sembako,” katanya.

Sebanyak 87% karyawannya saat ini masih bisa bekerja secara shift atau bergantian dengan kapasitas 30% persen dari kapasitas biasanya dan mereka bekerja dengan standar protokol kesehatan.

Sebelum masuk ke ruang kerja wajib cuci tangan, tes suhu badan dan mengenakan masker, serta jaga jarak ketika berada di ruang kerja. (*)

Artikel ini telah tayang di Mitrapost.com dengan judul “Alhamdulillah, Puluhan Karyawan PT Dua Kelinci Pati Sembuh dari Covid-19”

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Sekuel Coco Siap Diproduksi, Tayang Tahun 2029

SMJTimes.com - Film animasi Coco 2 dikonfirmasi akan diproduksi dan dijadwalkan tayang di bioskop pada tahun 2029 mendatang. Hal ini…

1 hari ago

Rekomendasi Serial Netflix Tentang Remaja, Cocok Ditonton Saat Liburan

SMJTimes.com - Saat liburan panjang, paling asyik menonton film seru di rumah. Anda cukup berlangganan layanan streaming di platform seperti…

1 hari ago

Tips Tampilan Makeup Dewy untuk Lebaran

SMJTimes.com - Saat hari kemenangan tiba, Muslimah tentu ingin tampil cantik dan menawan. Salah satu caranya yakni dengan memoleskan riasan…

1 hari ago

5 Buku Tentang Mencari Makna dan Tujuan Hidup, Bisa Dibaca Saat Ngabuburit

SMJTimes.com - Salah satu aktivitas yang bisa kita lakukan selama ngabuburit adalah dengan membaca buku. Selain untuk mengalihkan diri dari…

1 hari ago

NewJeans Dilarang Beraktivitas Secara Independen Tanpa Persetujuan ADOR

SMJTimes.com - Divisi perdata ke-50 Pengadilan Distrik Pusat Seoul melarang kelima anggota NewJeans (NJZ) beraktivitas tanpa persetujuan ADOR. Putusan ini…

2 hari ago

Rekomendasi Drama Korea Tayang April 2025, Ada Shin Min-ah Hingga Goo Youn-jung

SMJTimes.com - Akan ada sejumlah drama Korea menarik yang siap tayang selama bulan April 2025 mendatang. Drama-drama berikut ini didominasi…

2 hari ago

This website uses cookies.